Samar - samar tetapi masih bisa terlihat, terdapat marking 'Soerabaja' yang diikuti dengan kode - kode angka ( Marking original dari sejak didapat, bukan buatan atau hasil ditambahkan!! )
Urat marmer silakan dicek 100% original tua
Terdapat 1 bagian cuil kecil
Sebuah marmer tua antik berbentuk oval, sepertinya sebelumnya eks atau bekas furniture tua seperti meja teh oval atau lainnya. Meski sudah agak guram dan samar - samar, marking pada bagian belakang marmer masih dapat terlihat bertuliskan 'Soerabaja' dan diikuti dengan kode - kode angka pada bagian atas. Dimensi marmer panjang 75Cm, lebar 55Cm, dan tebal 2Cm. Kondisi utuh tidak ada retak sedikitpun, ada 1 bagian cuil tetapi sangat kecil seperti terlihat pada foto 5, barang terawat sebelumnya, setelah furniture tuanya rusak atau sudah tidak ada oleh pemilik sebelumnya digunakan sebagai alas di atas meja.Original marmer tua eks furniture tua dilihat dari kode kemungkinan eks furniture buatan tahun 1927 karena terdapat marking angka dideret terakhir pada kode yakni 27 ( Lihat Foto 3 ). Dapat dijadikan atasan ( Top Table ) untuk furniture seperti meja belajar jengki antik atau meja teh antik berbentuk oval, atau dipasangkan pada furniture buatan baru agar terlihat antik ( Repro ).
SOLD OUT / TERJUAL
No comments:
Post a Comment